Kamis, 12 September 2019 STKIP Sinar Cendekia mengadakan seminar pendidikan
Seminar kali ini mengambil tema “Siapkah Kita Bersaing di Era Society 5.0?” merupakan tema yang menarik untuk didiskusikan.
Seminar yang bertempat di Aula Kampus STKIP Sinar Cendekia menjadi moment yang berharga karena dibuka oleh Bapak Suyanto, M.M.,MPd. selaku Wakil Ketua STKIP Sinar Cendekia dalam hal ini mewakli Ketua STKIP Sinar Cendekia Bapak Prof. Dr. Ratno Nuryadi, M.Eng. yang berhalangan hadir.
Penyampaian materi yang disampaikan para narasumber cukup menantang dan memberi banyak manfaat bagi para calon pendidik anak bangsa.
Materi pertama yang disampaikan oleh Ketua Ikadi Tangerang Selatan Bapak KH. Komaruddin Akhyas, S.Ag menyampaikan kiat-kiat mempersiapkan diri Menghadapi era society 5.0 yang dibingkai dengan cara pandang Islam, benar-benar menambah wawasan serta diperolehnya tips untuk menghadapi era tersebut.
Kemudian, materi yang kedua yaitu disampaikan oleh Praktisi Pendidikan Bapak Sapto Sugiharto, M.Pd yaitu “Masih Relevankah Profesi Kita di Era Society 5.0?”. Ternyata seiring berjalannya waktu, di era society 5.0 ini dimana technologi semakin canggih, banyak hal yang harus dipersiapkan oleh para pendidik.
Seminar ditutup dengan sesi tanya jawab kemudian foto bersama. Semoga STKIP Sinar Cendekia bisa menyelenggarakan seminar-seminar selanjutnya dan bermanfaat bagi kita semua.